Bulog – Manuntung Jalin Kerjasama
KLIK BALIKPAPAN – Perusahaan Daerah Manuntung Sukses menjajaki kerja sama dengan Bulog Kalimantan Timur dan Utara. Tujuannya, untuk memenuhi kebutuhan stok pangan di Kota Balikpapan.
Kadivre Bulog Kaltimtara Arrahim Kanam memastikan, saat ini lebih 80 persen stok pangan yang masuk ke Kota Balikpapan berasal dari luar daerah.
Untuk itu pihaknya menggandeng Perumda di Balikpapan.
“Bulog Kaltimra dengan Perumda Manuntung Sukses Balikpapan berencana bekerja sama memenuhi stok pangan di Balikpapan,” ujar Kanam, Selasa 28 Juni 2022.
Jalinan kerjasama dikhususkan untuk penyediaan komoditas bawang merah, putih, dan cabai. Nantinya Bulog Kaltimra akan mensuplai komoditas terkait dengan menggandeng Perumda Manuntung Sukses.
Ia menganalisa daerah penghasil Bawang seperti Brebes, pihaknya memiliki gudang untuk bawang yang tidak terpakai.
“Nanti bisa kami pakai dengan Perumda untuk menyimpan bawang khusus untuk pasokan Balikpapan,” jelasnya. Pihaknya berharap kerjasama ini juga mampu menjaga harga pangan di Balikpapan stabil. Terlebih komoditas pangan terkait kerap menjadi penyumbang inflasi.
Dirut Perumda Manuntung Sukses Andi Sangkuru mengatakan, Perumda Manuntung Sukses turut menggandeng Bulog Kaltimra untuk pengadaan pangan.
“Kami sudah melakukan studi banding ke BUMD Jakarta. Begitupun dengan Bulog, izin kita bisa partner dalam hal pendistribusian bahan pokok. Alhamdulillah kami sudah belajar dari food station di BUMD Jakarta,” katanya.
I Pewarta: Taufik I Redaktur: Jihana