Ini Video Pertama Youtube
KLIK BALIKPAPAN – Youtube telah menjadi platform paling populer di dunia. Menurut sejumlah laporan, jika ditotal, ada sekitar 5 miliar video di YouTube yang ditonton setiap harinya, dengan kisaran 150 miliar video per bulan. Data ini dirilis tahun 2020, yang kemungkinan besar saat ini terus meningkat.
Sedangkan channel terbanyak yang ditonton diraih T-Series. Channel YouTube ini menjadi paling banyak ditonton di dunia, yakni sebanyak 177,63 miliar kali. T-Series sendiri perusahaan produksi musik dan film di India yang mengunggah video klip Bollywood setiap hari.
Dikutip dari tubefilter.com, statistik 10 channel YouTube yang paling banyak ditonton di dunia sepanjang masa, secara berurut, yakni: Channel T-Series ditonton 177,63 miliar kali, Cocomelon Nursery Rhymes ditonton 119,18 miliar kali, SET India ditonton 108,94 miliar kali. Kemudian Channel Sony SAB ditonton 69,97 miliar kali, Kids Diana Show ditonton 67,3 miliar kali, Tsuriki Show ditonton 14,09 miliar kali.
Selanjutnya, Channel Marta and Rustam ditonton 6,32 miliar kali, SMOL ditonton 6,26 miliar kali, That Little Puff ditonton 4,62 miliar kali, dan Channel Koray Zeynep ditonton 4,04 miliar kali.
KLIK Juga: Berapa Kekayaan Pendiri Youtube?
Menurut Statistik Youtube, untuk video dengan jumlah penonton terbesar diraih Baby Shark Dance, yang berhasil menjadi video pertama dengan lebih dari 10 miliar kali ditonton per Januari 2022.
Selanjutnya, video Despacito yang ditonton 7,7 miliar kali. Berikutnya video anak berjudul: Johny Johny Yes Papa, yang ditonton sebanyak 6,1 miliar kali.
Lantas, video apa yang pertama kali diunggah ke Youtube?
Jawabannya, video milik salah satu pendiri Youtube, Jawed Karim. Ia memberi judul videonya: Me at the Zoo. Video bertajuk, Saya Sedang di Kebun Binatang, itu diupload Jawed 17 tahun lalu. Tepatnya diunggah pada 23 April 2005. Video itu hanya berdurasi 18 detik, dan telah ditonton 236 juta kali.
Dilihat KLIK, Jumat 24 Juni 2022, video itu telah dikomentari 11 juta netizen, dan memiliki 12 juta like. Video itu hanya satu-satunya video yang diunggah Karim, tapi berhasil mendapat 2,9 juta subscriber.
Salah satu komentar dalam video itu berseloroh, “If he uploads another video with the tittle: Me and living the zoo, that will be the end of Youtube.” – Kalau dia mengunggah video dengan judul: Saya meninggalkan kebun binatang, berarti itu akhir dari Youtube.
Unggahan pertama di Youtube itu hanya video iseng yang diunggah Karim untuk mengisi kekosongan platform YouTube. Video itu direkam salah satu teamnnya bernama Yakov Lapitsky. Ia mengambil video Karim yang berdiri di depan kandang gajah Kebun Binatang San Diego, Amerika Serikat.
Jawed Karim mendirikan Youtube bersama dua rekan lainnya, Chad Hurley, dan Stve Chan. Setahun setelah video Karim itu diunggah, ia dan rekan-rekan pendiri Youtube menjual platform raksasa itu ke Google dengan harga 1,65 miliar dollar AS.
Melansir laporan dari celebrity net worth, saat ini Jawed Karim diperkirakan memiliki kekayaan mencapai 300 juta dollar AS atau sebesar Rp 4,44 triliun. Saat Jawed Karim yang kala itu didapuk sebagai co-founder YouTube, ia mendapat sebanyak 137.443 lembar saham dengan nilai total sebesar 64 juta dolar AS.
Sedangkan Chad Hurley sebagai CEO YouTube mendapat 694.087 lembar saham plus 41.232. Nilai totalnya pada tahun 2007 mencapai lebih dari 345 juta dolar AS. Untuk Steve Chen mendapatkan 625.366 lembar saham ditambah 68.721 trust. Nilai totalnya pada 2007 mencapai 326 juta dolar AS.
I Pewarta: Siska I Redaktur: Jihana